Header Ads

Soal Latihan UTS Simulasi Digital Kompetensi Presentasi Video Pilgan dan Essay

Berikut adalah Soal Latihan UTS Simulasi Digital Kompetensi Presentasi Video Pilgan dan Essay yang dapat dijadikan rujukan bagi siswa-siswi SMK yang bapak/ ibu guru ampu.
 
A. Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar dengan cara member tanda silang (x) pada huruf a, b, c, d atau e!

1.    Perbedaan presentasi dengan presentasi video ialah ….
a.       Presentasi untuk mempengaruhi, sedangkan presentasi video untuk menyampaikan informasi
b.      Presentasi untuk menyampaikan informasi kepada konsumen, sedangkan presentasi video untuk mempengaruhi konsumen dengan media video
c.       Presentasi untuk menyampaikan informasi, sedangkan presentasi vdeo untuk menyampaikan informasi kepada seseorang dengan media video
d.      Presentasi dengan media seadanya, sedangkan presentasi video dengan bantuan video
e.      Presentasi merupakan media utnuk membujuk seseorang dengan media teks dan audio, sedangkan presentasi video media untuk membujuk dengan media video

2.    Berikut yang tidak termasuk dalam syarat-syarat presentasi video yang baik ialah ….
a.       Bahasa yang digunakan dalam presentasi video mudah dipahami oleh audiensi
b.      Informasi yang akan disampaikan dapat diterima dengan mudah
c.       dalam presentasi disertakan pengenalan diri ata apersepsi atau produk
d.      presentasi bergantung pada video yang ditampilkan sehingga presentasi berjalan lancer
e.      maksud dan tujuan presentasi dipahami audiensi

3.    Yang bukan manfaat dalam menampilkan pendahuluan adalah ….
a.       Supaya audiensi mengetahu apa yang akan dipresentasikan
b.      Untuk member informasi ke audiensi tentang produk
c.       Apersepsi bertujuan mengetahui pengetahuan peserta didik sebelum pembelajaran
d.      Pendahuluan untuk menampilkan apa yang akan di sampaikan
e.      Supaya audien terpengaruh untuk melakukan sesuatu

4.    Pesan dari presentasi video tentang sebuah produk perusahaan dapat tersampaikan dengan tepat karena ….
a.       Menggunakan benda asli yang dihasilkan
b.      Informasina menggunakan narasi
c.       Menarik, perpaduan teks, audio dan video
d.      Naskahnya dibuat serinci mungkin
e.      Peralatan yang digunakan lengkap

5.    Kelebihan presentasi video untuk pembelajaran ialah ….
a.       Peserta didik termotivasi melakukan pembelajaran
b.      Komunikasi antara guru dan peserta ddik meningkat
c.       Interaksi guru dan peserta didik semakin intensif
d.      Materi disampaikan dalam bentuk video lebih detail
e.      Proses pembelajaran lebih komunnikaatif

6.    Salah satu tujuan presentasi video adalah ….
a.       Supaya audiensi mengetahui apa yang akan dipresentasikan
b.      Sebagai bahan rujuan tentang alternative sesuatu
c.       Untuk membujuk seseorang untuk melakukan sesuatu
d.      Sebagai sumber informasi bagi presenter
e.      Untuk menawarkan produk sebagai pemecahan masalah tertentu

7.    Presentasi video untuk pemasaran memiliki tujuan untuk ….
a.       Memberikan informasi tentang produk tertentu
b.      Supaya seseorang tertarik untuk membeli produk
c.       Membujuk calon pembeli untuk melakukan penawaran tentang produk ayng ditawarkan
d.      Mempengaruhi calon pembeli produk lain untuk membeli produk yang presenter tawarkan
e.      Supaya diperoleh ide atau gagasan dari calon pembeli untuk kemajuan produk

8.    Ciri khas presentasi video bila disbanding dengan presentasi yang lainnya alah ….
a.       Penggabungan video, audio dan teks sebagai media penyampaian informasi
b.      Menggunakan peralatan sederhana dalam pembuatannya
c.       Penyajian informasi dengan video sederhana
d.      Informasi yang ditampilkan lebih rinci
e.      Materi disajikan dalam bentuk video lebih efektif dan efisien

9.    Dampak negative presentasi video adalah ….
a.       Peserta didik mudah bosan
b.      Nformasi yang disampaikan terlalu luas
c.       Materi dalam pembelajaran detail
d.      Presenter perlu menguasai materi video agar prsentasi berjalan baik
e.      Memungkinkan ketergantungan terhadap video

10. Yang tidak termasuk dalam manfaat penggunaan presentasi video diantaranya ….
a.       Membuat informasi menjadi tidak verbalitas
b.      Teratasinya keterbatasna ruang, waktu, da daya indra
c.       Presenter dapat memberikan informasi kepada audien sedetil mungkkin
d.      Mampu meyakinkan konsumen
e.      Memungkinkan peserta didik untuk belajar mandiri

B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan dibawah ini dengan benar!
1.       jelaskan dengan bahasamu sendiri mengenai presentasi video!
2.       Syarat apa yang harus dipenuhi supaya presentasi video dapat dikatakan berkualitas?
3.       Mengapa dalam presentasi, seseorang mampu mempengaruhi orang lain untuk melakukan sesuatu?
4.       Bagaimana karakteristik presentasi vdeo untuk pembelajran yang baik?
5.       Apa perbedaan yang mendasar antara presentasi video dengan presentasi biasa?

Demikian semoga Soal Latihan UTS Simulasi Digital Kompetensi Presentasi Video Pilgan dan Essay bermanfaat.
Powered by Blogger.